---"Welcome To My Blog"---

Cara Rooting Smartphone Samsung Galaxy: Berfikir Induktif & Deduktif Beserta Contohnya

Berfikir Induktif & Deduktif Beserta Contohnya

     Berfikir Induktif adalah suatu pengambilan keputusan dimulai dari pernyataan atau fakta-fakta khusus menuju pada kesimpulan yang bersifat umum. Proses berfikir induktif tidak dimulai dari teori yang bersifat umum tetapi dari fakta atau data khusus berdasarkan pengamatan di lapangan atau pengalaman empiris yang kemudian disusun, diolah, dan dikaji untuk ditarik maknanya dalam bentuk pernyataan atau kesimpulan yang bersifat umum.

Terdapat 3 macam penalaran Induktif, yaitu:
1. Generalisasi, yaitu merupakan penarikan kesimpulan umum dari pernyataan atau data-data yg ada. contohnya:
a. jika dipanaskan besi memuai
b. jika dipanaskan baja memuai
c. jika dipanaskan tembaga memuai
Jadi, jika dipanaskan semua logam akan memuai.

2. Analogi, merupakan penarikan kesimpulan berdasarkan kesamaan data atau fakta. Pada analogi biasanya membandingkan 2 hal yang memiliki karakteristik berbeda namun dicari persamaan yang ada pada tiap bagiannya.
contoh:
a. Messi adalah pesepak bola.
b. Messi berbakat bermain bola.
c. Messi adalah pemain Barcelona.

3. Kausal, merupakan penarikan kesimpulan dengan prinsip sebab-akibat.
Terdiri dari 3 pola yaitu:
a. sebab ke akibat: dari peristiwa yang dianggap sebagai akibat ke kesimpulan sebagai efek. contohnya: Karena terjatuh dari tangga, Dinda harus beristirahat selama 6 bulan.
b. akibat ke sebab: Dari peristiwa yang dianggap sebagai akibat ke kejadian yang dianggap penyebabnya.
contohnya: Jari kelingking Rina patah karena memukul papan itu.
c. Akibat ke akibat: Dari suatu akibat ke akibat lainnya tanpa menyebutkan penyebabnya

     Sedangkan Berfikir Deduktif merupakan berfikir ilmiah. Logika Deduktif yang digunakan dalam berfikir rasional merupakan salah satu unsur dari metode logika-hipotetiko-verifikatif atau metode ilmiah. Dalam logika deduktif, menarik suatu kesimpulan dimulai dari pernyataan umum menuju pernyataan-pernyataan khusus dengan menggunakan penalaran atau rasio.
Contoh:
Masyarakat Indonesia konsumtif (umum) dikarenakan adanya perubahan arti sebuah kesuksesan (khusus) dan kegiatan imitasi (khusus) dari media-media hiburan yang menampilkan gaya hidup konsumtif sebagai prestasi sosial dan penanda status sosial. 


Sumber:
http://bangbiw.com/definisi-berfikir-deduktif-dan-contohnya/
http://dinaanggreini65.blogspot.co.id/2013/10/cara-berpikir-deduktif-dan-induktif.html
https://santilisnawati.wordpress.com/2013/02/24/metode-penelitian-berfikir-deduktif-dan-induktif/


Contoh artikel paragraf Induktif & Deduktif yg bersumber dari koran:

Induktif











Kepala Lembaga Pendidikan Polri yg juga calon tunggal Kapolri, Komisaris Jendral Budi Gunawan, mengatakan penetapan status tersangka dirinya oleh KPK bisa jadi ada manuver atau kepentingan lain KPK. Namun, dia akan mengikuti proses hukum yang berlaku setelah dirinya ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. (Koran Jakarta || hal. 12 - Rabu, 14 Januari 2014).

Induktif











Menurut Ahok, pembangunan LRT itu tidak perlu dilakukan buru-buru. Saat ini, Pemprov DKI ingin melihat detail rencana bisnis yang diajukan sebelum masuk ke sisi teknis. Menurutnya, Pemprov DKI tidak mau terjerumus 2 kali saat berencana membangun monorel. Seperti pembangunan yang dilakukan PT Jakarta Monorel, Pemprov DKI tidak bisa berbuat apa-apa, padahal pembangunan itu mangrak. (Koran Jakarta || hal. 11 - Rabu 14 Januari 2014).

Deduktif











DPRD DKI Jakarta mulai membahas RAPBD yang disampaikan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, dalam paripurna kemarin. Menurut Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, RAPBD tengah dibahas oleh masing-masing fraksi dan diagendakan berlangsung hingga sepekan ke depan. (Koran Jakarta || hal. 11 - Rabu, 14 Januari 2014).

Deduktif











Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Sekretaris Daerah (Sekda) Bangkalan, Eddy Moeljono, dalam penyidikan kasus dengan dugaan penerimaan suap untuk Ketua DPRD Bangkalan, uad Amin Imron, terkait dengan jual-beli gas alam untuk pembangkit listrik di Gresik dan Gili Timur. (Koran Jakarta || hal. 2 - Rabu, 14 Januari 2014).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © Cara Rooting Smartphone Samsung Galaxy Urang-kurai